PERENCANAAN TATA RUANG INFRASTRUKTUR EKOWISATA BERKELANJUTAN (SITE PLAN) TERINTEGRASI DENGAN EKOSISTEM HUTAN MANGGROVE KUALA BUBON ACEH BARAT
Isu mengenai wacana pengembangan kawasan hutan mangrove Kuala Bubon Aceh Barat sebagai lokasi ekowisata mengemuka dan hangat diperbincangkan diranah publik, mendapat banyak simpati dan dukungan ditengah masyarakat mengingat hutan ini memiliki tingkat keanekaragaman jenis flora dan fauna yang tinggi. Namun, kegiatan ekowisata jika tidak dikelola dengan baik dapat menjadi ancaman serius dalam keberlanjutan ekosistem, seperti pembangunan infrastruktur yang tidak terencana dan merusak habitat berbagai flora dan fauna. Karena itu, ekowisata perlu dikelola secara efektif melalui kajian pra ekowisata, yaitu perancangan tata ruang infrastruktur yang berkelanjutan. Tujuan penelitian ini adalah membuat site plan rencana tata ruang infrastruktur ekowisata berkelanjutan terintegrasi dengan ekosistem manggrove. Perancangan ini memastikan bahwa dampak negatif yang ditimbulkan akibat pembangunan infrastruktur di kawasan ekowisata dapat diminimalkan melalui penerapan dan strategi praktik yang berkelanjutan. Tahapan dalam penelitian ini adalah : 1. Mendata potensi sumber daya alam sebagai daya tarik ekowisata dan kondisi ekologi, 2. Melakukan pemetaan data spasial potensi ekowisata menggunakan aplikasi Gis, 3. Merancang tata ruang infrastruktur penunjang ekowisata dengan memperhatikan kebutuhan ekowisata, memilih area yang tidak merusak habitat flora dan fauna menggunakan aplikasi Auto Cad. Penelitian dilaksanakan dihutan manggrove Kuala Bubon Aceh Barat pada bulan Juli sampai Agustus 2024. Hasil penelitian diperoleh pemetaan titik potensi ekowisata meliputi : 1). Ekowisata tour perahu pengamatan flora dan fauna, 2). Ekowisata kemah alam terbuka, 3). Ekowisata pemancingan, 4). Ekowisata pengamatan burung, 5). Ekowisata perahu bermain, 6). Ekowista sunset, Coffe Shop dan pengamatan burung kuntul. Target Luaran dari penelitian ini adalah publikasi artikel ilmiah nasional terakreditasi pada Jurnal Ilmiah lnformasi dan Ekspose Hasil Riset Teknik Sipil dan Arsitektur (INERSIA) SINTA 3, Penerbit Prodi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta dan Intakindo Edisi Desember, Vol 20, No 2, Tahun 2024. Luaran tambahan dalam penelitian ini adalah HKI site plan tata ruang infrastruktur ekowisata berkelanjutan dengan status terdaftar. TKT dalam penelitian ini adalah 3, mengungkapkan rancangan tata ruang infrastruktur ekowisata berkelanjutan berdasarkan potensi sumber daya alam
edit_page
Untuk membaca file lengkap dari naskah ini, Silahkan Login.