FENOMENA PENGGUNAAN HIJAB MODIS PADA MAHASISWI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS TEUKU UMAR

NUR AZIZAH, NIM: 1705905020003 (2021) FENOMENA PENGGUNAAN HIJAB MODIS PADA MAHASISWI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS TEUKU UMAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TEUKU UMAR.

[thumbnail of BAB I-V.pdf] Text
BAB I-V.pdf

Download (2MB)

Abstract

Permasalahan aktif penelitian ini bahwa sebagai umat Islam yang beriman terkhususnya kepada muslimah atau mahasiswi hendakalah menutupi kain hijabnya sampai ke dada sesuai dengan ketentuan syariat islam akan tetapi kenyataan yang terjadi sebagian dari mereka ketika memakai hijab tidak menutupi kain hijabnya secara sempurna, mereka mengikuti budaya fashion terkini untuk tampil cantik di depan umum. Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui mengapa menggunakan hijab modis menjadi tren dalam penggunaan hijab pada mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, dan untuk mengetahui apa saja yang dapat mempenggaruhi penggunaan hijab modis pada mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Peneliti menggunakan teori fenomenologi dari Edmund Husserl. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif secara deskriptif. Untuk pengumpulan data digunakan dengan cara teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Pada penelitian ini penulis menentukan informan sejumlah 12. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan hijab modis dikalangan mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik telah menjadi tren, yang terdiri dari 4 (empat) hal Pertama, dibuktikan dengan banyaknya hijab modis yang diminati dan digemari mahasiswi, Kedua, penggunaan hijab modis menjadikan tampilan yang mewah bagi mereka yang menggemari hijab. Ketiga, kenyamanan yang mereka rasakan ketika mereka menggunakan hijab modis, sedangkan keempat tren penggunaan hijab modis menginspirasi mahasiswi dikarenakan tata busana hijab yang sangat rapi dengan kualitas hijabnya yang sangat bagus. Pengaruh penggunaan hijab modis terdiri dari 4 (empat) hal, yaitu: Pertama, kurangnya kesadaran dan pemahaman terhadap penggunaan hijab bagi mahasiswi. Kedua, pengaruh terhadap media sosial. Ketiga, pengaruh tren pakaian terkini. Sedangkan keempat pengaruh dari kawan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Teuku Hermilan, S. IP
Date Deposited: 23 May 2023 08:54
Last Modified: 23 May 2023 08:54
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/929

Actions (login required)

View Item
View Item