PEMANFAATAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI (BLT) OLEH MASYARAKAT MISKIN DI GAMPONG KUTA MAKMUR KABUPATEN ACEH BARAT DAYA

MAISURA, NIM : 1805905020028 (2022) PEMANFAATAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI (BLT) OLEH MASYARAKAT MISKIN DI GAMPONG KUTA MAKMUR KABUPATEN ACEH BARAT DAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TEUKU UMAR.

[thumbnail of BAB I-V.pdf] Text
BAB I-V.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan BLT oleh masyarakat penerima BLT di Gampong Kuta Makmur Kabupaten Aceh Barat Daya, dan juga mengetahui tindakan sosial masyarakat terhadap penerima BLT yang di gunakan oleh masyarakat miskin dalam menerima BLT, jenis penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data di lakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dalam penelitian ini di analisis dengan menggunakan teknis analisis data kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa masyarakat tidak memanfaatkan BLT untuk membeli sembako tetapi mereka membeli keperluan dan kebutuhan lainnya seperti pakaian, handphone dan keperluan lain-lain. Tindakan sosial masyarakat terhadap penerima BLT. Diantaranya melaporkan kepada Pemerintahan Gampong bahwasanya masyarakat ini tidak mempergunakan BLT dengan baik dan dari pihak Pemerintah Gampong dapat menegaskan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi peraturan yang telah diterapkan, selain melaporkan, masyarakat juga menegur penerima BLT yang tidak menggunakan sesuai anjuran, dan pemerintahan Gampong juga akan mengambil sikap memberhentikan BLT bagi yang tidak taan aturan. Bagi masyarakat yang menerima BLT di sarankan untuk mempergunakan BLT dengan membeli sembako dan untuk pemerintahan Gampong agar selalu menginggatkan masyarakat penerima untuk menggunakan BLT sesuai dengan anjuran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Teuku Hermilan, S. IP
Date Deposited: 17 Jul 2023 02:26
Last Modified: 17 Jul 2023 02:26
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/997

Actions (login required)

View Item
View Item