FENOMENA CATCALLING DI PANTAI UJUNG SERANGGA KECAMATAN SUSOH KABUPATEN ACEH BARAT DAYA

PUTRI ARYA, NIM: 1705905020015 (2022) FENOMENA CATCALLING DI PANTAI UJUNG SERANGGA KECAMATAN SUSOH KABUPATEN ACEH BARAT DAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TEUKU UMAR.

[thumbnail of BAB I-V.pdf] Text
BAB I-V.pdf

Download (930kB)

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah seharusnya pantai itu merupakan tempat untuk rekreasi tetapi kenyataannya malah dijumpai fenomena catcalling yang menyebabkan terkhususnya perempuan merasa tidak nyaman/risih. Dalam kajian ini peneliti menggunakan konsep fenomenologi dari Edmund Husserl. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif secara deskriptif untuk mencoba menggambarkan mengenai fenomena catcalling ditengah-tengah masyarakat, pengambilan lokasi ini karena lokasi tersebut lagi booming menarik perhatian banyak orang sehingga pantai tersebut sedang ramai, jadi fokus lokasi penelitian peneliti yaitu Pantai Ujung Serangga Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat Daya. Didapati bahwasannya faktor yang menyebabkan tindakan catcalling yaitu: Pengaruh lingkungan dan pengaruh kawan, tidak adanya teguran, keinginan diri sendiri dan kurangnya pengetahuan tentang ilmu agama. Serta dampak yang terjadi dari tindakan catcalling tersebut yaitu: Pertama, dampak yang dirasakan korban saat tindakan itu berlangsung adalah mereka merasa tidak nyaman/risih, mereka merasa terganggu dan malu. Kedua, dampak yang dirasakan seterusnya setelah terjadi tindakan itu adalah mereka takut untuk berada ditempat umum/keramaian, dan kehilangan rasa percaya diri. Fenomena baru akan terus terjadi dikehidupan masyarakat, suatu tindakan boleh saja diikuti akan tetapi tidak semua tindakan itu diikuti, sebagai masyarakat harus lebih cermat dalam mengamati, memilah dan memilih serta mencari tahu fenomena-fenomena yang terjadi dalam masyarakat

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Teuku Hermilan, S. IP
Date Deposited: 24 May 2023 02:06
Last Modified: 24 May 2023 02:06
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/933

Actions (login required)

View Item
View Item