PERANCANGAN DAN ANALISA STATIK PADA CHASSIS PROTOTYPE MOBIL LISTRIK HEMAT ENERGI “ULEEBALANG TEUKU UMAR MUDA”

Farisa, Farisa (2023) PERANCANGAN DAN ANALISA STATIK PADA CHASSIS PROTOTYPE MOBIL LISTRIK HEMAT ENERGI “ULEEBALANG TEUKU UMAR MUDA”. Skripsi thesis, UTU.

[thumbnail of PERANCANGAN DAN ANALISA STATIK PADA CHASSIS PROTOTYPE MOBIL LISTRIK HEMAT ENERGI “ULEEBALANG TEUKU UMAR MUDA”.pdf] Text
PERANCANGAN DAN ANALISA STATIK PADA CHASSIS PROTOTYPE MOBIL LISTRIK HEMAT ENERGI “ULEEBALANG TEUKU UMAR MUDA”.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK
Chassis merupakan suatu bagian penting pada mobil yang harus mempunyai kontruksi kuat untuk menahan atau memikul beban kendaraan. Semua beban dalam kendaraan baik itu penumpang, mesin, sitem kemudi, dan segala peralatan kendaraan semuanya ditempatkan di atas rangka. Dalam perancangan desain dan analisa statik pada chassis sendiri banyak aspek yang harus diperhatikan, seperti pemilihan jenis chassis, pemilihan material serta proses pengerjaan desain dan analisa Chassis tersebut. Penelitian dilakukan dengan memperhatikan kekuatan dari chassis, dan beban chassis, karena chassis merupakan bagian paling berpengaruh pada kendaraan dibandingkan dengan komponen kendaraan yang lain. Chassis yang dirancang dalam penelitian ini yaitu Chassis kendaraan prototype mobil listrik hemat energi jenis chassis ladder frame dengan bahan utama aluminium square hollow jenis AA 1060 Alloy yang panjangnya 270 cm dan lebar 40 Cm. Hasil simulasi pembebanan statik menggunakan Software Silidwork diperoleh von mises stress yang terjadi pada rangka prototype mobil listrik dengan nilai maksimum
8,917 N/m2 dan beban minimal 3,587N/m2, nilai displacement maksimum yang terjadi pada rangka sebesar 0,321 mm dan nilai minimumnya 0. Hasil nilai safety factor maksimum pada rangka terjadi yaitu sebesar 7,687 ditandai dengan warna biru dan nilai safety factor minimum terdapat pada bagian tengah rangka yaitu sebesar 3,092 yang ditandai dengan warna merah.

Kata Kunci: Beban statis, chassis, mobil listrik, simulasi, prototype.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Farid Jaya ST., M.Eng -
Date Deposited: 27 Feb 2024 08:53
Last Modified: 27 Feb 2024 08:53
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/1169

Actions (login required)

View Item
View Item