PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN, PROFITABILITAS DAN LEVERAGE TERHADAP TAX AVOIDANCE PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BEI

FIRMAN SAH, NIM 1805906030093 (2023) PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN, PROFITABILITAS DAN LEVERAGE TERHADAP TAX AVOIDANCE PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BEI. Skripsi thesis, Universitas Teuku Umar.

[thumbnail of BAB I - V.pdf] Text
BAB I - V.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh struktur kepemilikan, profitabilitas, dan leverage terhadap tax avoidance pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Dalam penelitian ini, data diperoleh dari 11 perusahaan pertambangan selama periode 3 tahun pengamatan (2019-2021). Data di olah menggunakan metode longitudial data panel dengan teknik purposive sampling. Metode analisis data panel dalam penelitian ini menggunakan bantuan software Eviews 12. Hasil analisis regresi panel menunjukkan bahwa secara individu, struktur kepemilikan, profitabilitas, dan leverage tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap tax avoidance pada perusahaan pertambangan. Selain itu, secara simultan, ketiga variabel tersebut juga tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Temuan ini menunjukkan bahwa dalam konteks perusahaan pertambangan di BEI, faktor-faktor seperti struktur kepemilikan, profitabilitas, dan leverage mungkin bukan faktor utama yang memengaruhi kecenderungan perusahaan untuk melakukan tax avoidance.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Rahmiyul S.IP
Date Deposited: 05 Sep 2023 02:40
Last Modified: 05 Sep 2023 02:40
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/1048

Actions (login required)

View Item
View Item