PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) AL-IKHLAS DESA KAMPONG TEUNGOH DALAM PERWUJUDAN KEBIJAKAN SDGs DESA

ROSMIADA YANA SARI, NIM: 1805905010120 (2022) PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) AL-IKHLAS DESA KAMPONG TEUNGOH DALAM PERWUJUDAN KEBIJAKAN SDGs DESA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TEUKU UMAR.

[thumbnail of BAB I-V.pdf] Text
BAB I-V.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya peningkatan mutu yayasan PAUD Al-Ikhlas di Desa Kampong Teungoh dalam mencapai standar pendidikan yang bermutu dan berkelanjutan sebagai perwujudan dalam pelaksanaan kebijakan SDGs Desa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, sera teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan metode reduksi, penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa penyelenggaraan PAUD Al-Ikhlas dalam menunjang pendidikan yang bermutu dan berkelanjutan mendapat banyak dukungan dari berbagai pihak berupa bantuan anggaran dalam penyelenggaraan PAUD, namun anggara tersebut belum memadai dalam memenuhi kebutuhan penyelenggaraan PAUD untuk mencapai standar pendidikan yang bermutu dan berkelanjutan. Adapun upaya dari pihak yayasan dalam meningkatkan mutu pendidikan yaitu dengan melakukan perbaikan dan pengembangan mutu pendidikan secara berkelanjutan dengan menganalisis mengenai apa saja kebutuhan yang dibutuhkan yayasan dalam meningkatkan mutu pendidikan, memperkuat manajemen pengelola yayasan agar lebih baik, fokus dalam mengutamakan kepuasan pelanggan atau orang tua, serta membuat aturan kedisiplinan agar PAUD Al-Ikhlas kedepannya terus berkembang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Ilmu Administrasi Negara
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Teuku Hermilan, S. IP
Date Deposited: 07 Aug 2023 03:06
Last Modified: 07 Aug 2023 03:06
URI: http://repositori.utu.ac.id/id/eprint/1018

Actions (login required)

View Item
View Item